Spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Note 4 Terbaru Layar 2K - Samsung galaxy note 4 merupakan phablet terbaru dari Samsung yang merupakan penerus generasi varian Samsung galaxy note dengan membawa spesifikasi dan fitur tercanggih dari samsung. Galaxy note 4 sendiri pertama kali diperkenalkan pada acara IFA 2014 yang diselenggarakan di Berlin beberapa waktu lalu dan pada tanggal 1 Oktober 2014 kemarin PT Samsung Electronics Indonesia (SEIN) memperkenalkan smartphone tersebut di Indonesia. Lalu apa saja spesifikasi dan fitur yang dibawa Samsung galaxy note 4, berikut ikuti ulasanya.
Samsung Galaxy Note 4 |
Soal layar phablet ini memiliki ukuran 5,7 inch dengan resolusi 2K 1440 x 2560 pixels dan menggunakan teknologi super amoled serta memiliki kerapatan layar mencapai 515. Ini merupakan smartphone yang bisa dibilang wah karena masih jarang smartphone atau phablet yang memiliki resolusi sampai 2K. Tidak ketinggalan pelindung layar pun menggunakan Corning Gorilla Glass 3, yang merupakan pelindung layar terbaik saat ini. Pada layar juga terdapat sensor sidik jari untuk keamanan smartphone tersebut.
Dari segi desain memang tidak banyak berbeda dari sebelumnya. Body casing pun sudah tidak sepenuhnya menggunakan dari bahan plastik lagi seperti pada pinggiran casing menggunakan bahan dari logam. Namun pada bagian belakang terdapat bahan plastik dengan tekstur berserat agar memudahkan penggunaya saat memegang smartphone.
Beralih pada jeroan, pada Samsung galaxy note 4 ada 2 varian yakni menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 805, quad core 2.7 GHz krait 450 (SM-N910S) dan chipset Exynos 5433, quad core 1.9 GHz (SM-N910C). Kedua nomer model tersebut sama-sama memiliki kapasitas RAM 3GB dan memori intenal 32GB dan ditunjang dengan pengolahan grafis Adreno 420 (SM-N910S) dan Mali -T760(SM-N910C). Dengan mengusung OS Android terkini yakni versi 4.4.4 kitkat
Pada baterai juga mengalami peningkatan dengan kapasitas cukup besar yakni sebesar 3.220 mAh untuk mendukung kerja Samsung galaxy note 4. dan dilengkapi fitur Ultra Power Saving untuk mode konsumsi hemat baterai seperti pada Samsung Galaxy S5.
Untuk harganya sendiri pihak Samsung Indonesia Phablet ini dibaderol dengan harga 9.5 juta.
Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy Note 4
- Prosesor : Quad Core 2.7 GHz Krait 450 (SM-N910S), Quad Core 1.3GHz Cortex-A53 & Quad Core 1.9 Ghz Cortex-A57 (SM-N910C)
- RAM : 3 GB
- GPU : Adreno 420 (SM-N910S), Mali-T760 (SM-N910C)
- Memori Internal : 32GB
- Sistem Operasi : Android 4.4.4 kitkat
- Layar : 5.7 inch 515 ppi
- Resolusi Layar : 1440 x 2560 pixels
- Kamera : 16 MP
- Kamera depan : 3.7 MP
- Baterai : 3220 mAh
- Konektivitas : GPRS, EDGE, HSPA, 3G, 4G LTE, Bluetoth, Wifi, NFC, Micro SIM
- Bobot : 176 gram
- Dimensi : 153.5 x 78.6 x 8.5 mm
- Pilihan Warna : emas, putih, hitam, pink
Untuk Mengetahui Info terkini harga Samsung Galaxy klik disini
Demikian pembahasan dari kami semoga bisa bermanfaat bagi anda dalam memilih smartphone. Dan jangan lupa selalu kunjungi Kupastekno untuk mengetahui informasi seputar teknologi.
0 komentar:
Posting Komentar